Monday 4 February 2013

Bupati Barut Hadiri Maulid Bersama Siswa SLTA

Bupati Barito Utara, Kalimantan Tengah, Achmad Yuliansyah menghadiri peringatan Maulid nabi muhammad saw bersama siswa SMA, SMK dan Madrasyah Aliyah Negeri se-Kota Muara Teweh.


Peringatan hari kelahiran nabi muhammad saw itu juga dihadiri Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Barito Utara, Hj Relawati A Yuliansyah serta sejumlah pejabat terkait di Muara Teweh, Senin.


Bupati Barito Utara (Barut), Achmad Yuliansyah dalam sambutannya mengatakan peringatan Maulid Nabi yang diselenggarakan setiap tahunnya ini, merupakan bagian dari upaya kita untuk merenungkan nilai-nilai luhur, menghadirkan kembali keteladanan nabi muhammad saw dalam kehidupan kita saat ini, serta menyemarakkan syi'ar Islam di daerah tercinta Kabupaten Barito Utara ini.


Melalui peringatan Maulid nabi muhammad saw ini pula, kita terus memupuk jiwa dan rohani kita dengan ajaran islam yang luhur dan agung. Kita tanamkan akhlak yang mulia, dan kita sebarkan nilai-nilai kebajikan dan nilai-nilai kemanusiaan yang diteladankan oleh Rasulullah SAW.


"Dalam menghadapi tatanan masyarakat yang seperti itu, nabi muhammad saw mengajarkan nilai-nilai ketauhidan, baik sebagai prinsip maupun praktik nyata yang diwujudkan pada sikap, karakter, dan watak yang agung. Beliau memadukan nilai-nilai universal ajaran agama yang tertuang dalam Al-Qur?an dengan tindakan dan perilaku nyata di dalam berbagai aktivitas dakwah dan kemanusiaan," kata Yuliansyah.


Pada kesempatan itu bupati menyampaikan pesan, harapan dan ajakan, yang ditujukan kepada seluruh yang hadir. Pesan, harapan dan ajakan tersebut berkaitan dengan tugas yang menjadi bagian penting yaitu meneladani sikap, pemikiran dan perilaku Rasulullah.


"Sifat-sifat beliau yang begitu mulia, yaitu Siddiq (benar/jujur), Amanah (bisa dipercaya/konsisten terhadap amanah), Tabligh (menyampaikan kebenaran serta ber amar ma'ruf nahi munkar (menyeru kepada perbuatan yang baik dan mencegah kemaksiatan) serta Fathonah (cerdas). Sifat-sifat mulia nabi muhammad saw tersebut, harus dijadikan sebagai pijakan untuk mencapai kebahagiaan yang seutuhnya, duniawi dan ukhrowi," kata dia.


Yuliansyah mengatakan,kalau kita ingin daerah kita rukun dan bersatu, serta penuh dengan toleransi, marilah kita memberi contoh secara nyata agar semua itu bisa terwujud. Kalau kita ingin menghidupkan kesetiakawanan pada masyarakat kita, marilah kita menjadi contoh sebagai orang yang peduli, berbagi dan membantu saudara kita yang memerlukan bantuan itu.


Memasuki tahun 2013 ini diaharapkan kepada pemuka agama, tokoh masyarakat dan para guru SMA, MA dan SMK se Kota Muara Teweh dapat bersama-sama berpartisipasi dalam mendewasakan kehidupan berpolitik dan berdemokrasi. Kita tidak boleh tercabik-cabik oleh perbedaan.


Pada kesempatan tersebut juga dia mengajak semua yang hadir terus bersama-sama bekerja dan berupaya demi kemajuan Kabupaten Barito Utara. Hasil-hasil pembangunan yang telah dicapai selama ini haruslah dipelihara dan dijadikan sebagai momentum untuk melangkah menuju Barito Utara yang lebih baik.


"Kuncinya adalah persatuan, kebersamaan, dan kerja keras diantara kita semua. Marilah kita letakan kepentingan umum diatas kepentingan pribadi, kelompok dan golongan," katanya.(ant/rd)

No comments:

Post a Comment