Thursday 21 February 2013

14.537 E-KTP Jiput Telah Didistribusikan

Sebanyak14.537 lembar kartu E-KTP untuk warga di Kecamatan Jiput, Kabupaten Pandeglang, telah didistribusikan, melalui kepala desa masing-masing.

"Pendistribusian sudah selesai, dan tidak ada laporan terjadi permasalahan yang berarti," kata Camat Jiput Oon Syahroni di Pandeglang, Kamis.

Ia mengatakan, membagikan E-KTP tersebut langsung pada 13 kepala desa yang ada di daerah tersebut, untuk kemudian diserahkan pada masyarakat, melalui para Ketua RW dan RT masing-masing.

Syahroni juga mengatakan, ada beberapa masalah kecil dalam E-KTP tersebut, diantaranya adanya kesalahan pada identitas pemegang. Bagi yang terjadi kesalahan dikembalikan untuk dilakukan perbaikan.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pandeglang Apang Syafruddin menjelaskankartu E-KTP yang telah selesai dicetak 283.728 eksemplar atau 41 persen dari total data wajib KTP di daerah itu.

Ia juga menjelaskan, kartu E-KTP langsung dikirim Kementerian Dalam Negeri ke masing-masing kecamatan oleh PT Pos Indonesia, jadi tidak melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.

Apang juga mengatakan, saat ini masih melakukan pendataan warga yang belum terekam datanya untuk pembuatan kartu identitas tersebut, terutama yang bermukim di pelosok.

"Sebenarnya sampai waktu terakhir perekaman pada 31 Oktober 2012, kita sudah melampaui target yang ditetapkan atau melebihi 100 persen, tapi untuk mengantisipasi warga yang belum terekam, kita terus melakukan pelayanan perekaman," katanya.

Pendataan dan perekaman warga pada tahap dua ini, kata dia, akan berlangsung hingga 31 Oktober 2013.

"Kita tidak ingin ada warga yang memiliki E-KTP, jadi terus berkoordinasi dengan aparatur pemerintahan di bawah untuk melakukan 'penyisiran' warga yang belum terdata," katanya.(ant/rd)

No comments:

Post a Comment